Kamis, 18 Agustus 2016

Jika Smart Entry Tidak Berfungsi (mobil)

 Jika Smart Entry Tidak Berfungsi (mobil)


Teknologi ini memang makin memudahkan gaya berkendara. Tanpa perlu mengeluarkan anak kunci, pintu otomatis terbuka dan mesin mobil pun bisa langsungjreng tanpa perlu memutar kunci kontak. Namun, ada kalanya terjadi kemungkinan smart entry tidak berfungsi dengan baik. Misalnya, karena energi baterai dalam remote (smart key) sudah habis. Jangankan dapat menghidupkan mesin mobil, meski kita sudah mendekatpun, pintu yang seharusnya otomatis terbuka tidak akan bereaksi apa-apa.

Memang, baterai tersebut seharusnya diganti dengan yang baru. Usia pakai baterai rata-rata 1 sampai 2 tahun. Yang menjadi masalah adalah: jika kasus ”baterai lemah atau habis” ini terjadi di sebuah tempat yang tidak memungkinkan kita dapat langsung mengganti baterai. Sebagian pengendara yang mobilnya dilengkapi teknologi smart entry masih ada yang panik dan bingung ketika menemukan smart key-nya tidak bekerja normal.

Solusi kasus ini bisa kita dapatkan dari buku pedoman pemilik kendaraan. Berikut ini langkah-langkahnya:
1. Keluarkan kunci mekanikal yang terdapat dalam smart key. Kunci ini biasanya tersimpan di salah satu sisi bodysmart key. Tarik dan ambillah.
2. Masukkan kunci mekanikal tersebut ke lubang kunci pintu mobil, dan gunakan untuk membuka pintu mobil.
3. Setelah pintu terbuka, hadapkan (dekatkan, sekitar 10mm) smart key ke tombol “start-stop” dekat kemudi. Saat mendekatkan, injak pedal rem dan tekan tombol “start-stop” dalam 5 detik setelah bunyi buzzer (dengan tetap menginjak pedal rem).
4. Untuk mematikan kembali mesin mobil, tekan tombol “start-stop” kembali.
Astraworld

Tidak ada komentar:

Posting Komentar