Mencari mobil yang tepat untuk kebutuhan mobilitas sekeluarga memang tidak mudah. Pertama, mobil harus memiliki kapasitas yang sesuai dengan jumlah anggota keluarga dan kebiasaan bepergian. Mobil juga sebaiknya tepat guna dan aman.
Seperti Toyota All-New Sienta mobil serbaguna yang selain hadir sebagai teman bermobilitas sehari-hari, juga sebagai mobil idaman keluarga. Toyota All-New Sienta menawarkan beberapa kelebihan untuk menjawab kebutuhan keluarga.
Kelebihan-kelebihan tersebut juga telah dibuktikan dalam Sunday Test Drive yang berlangsung Minggu (12/3/2017) lalu. Pada sesi test drive tersebut para pembaca Otomania.com mencoba sendiri bagaimana rasanya berkendara dengan Toyota All-New Sienta hingga fitur-fitur unggulannya.
Pertama, Toyota All-New Sienta terbukti dapat menawarkan kenyamanan. Berkendara dengan jarak dan waktu tempuh yang cukup panjang tidak masalah. “Suspensinya enak. Bagian dalam mobil ini juga nyaman dan sesuai jika dikatakan sebagai mobil keluarga,” ujar Harry Musadi, salah seorang peserta Sunday Test Drive bersama Toyota All-New Sienta.
Kesenyapan di dalam kabin Toyota All-New Sienta juga lebih dari mobil lain di kelasnya. Oleh karena itu beristirahat, bercakap-cakap, hingga beraktivitas di dalam mobil selama perjalanan lebih nyaman.
Bagi yang anggota keluarganya banyak, Toyota All-New Sienta merupakan mobil yang tepat. Mobil ini memiliki kapasitas tujuh penumpang. Kapasitas bagasinya luas dan di kabin penumpang maupun pengemudi terdapat banyak ruang simpan berupa glove box hingga laci penyimpanan.
Kapasitas bagasi dapat diperluas dengan memanfaatkan fitur dive-in seat. Jika kursi penumpang di baris paling belakang tidak terpakai, lipat, dan masukkan ke bagian bawah kursi penumpang di baris kedua.
Kapasitas bagasi yang telah diperluas ini dapat menampung lebih banyak barang bawaan. Mulai dari koper-koper berisi keperluan liburan hingga sepeda lipat.
“Jika dilihat dari luar kelihatannya mobil ini kecil tapi ternyata kapasitasnya sangat memadai. Apalagi ketika sudah memanfaatkan fitur dive-in seat. Mobil ini cocok untuk liburan atau mudik sekeluarga,” ujar Raymond, peserta Sunday Test Drive lainnya.
Toyota All-New Sienta juga didesain dengan power sliding door. Meski garasi rumah sempit atau parkir di area yang tidak luas, penumpang bisa dengan mudah keluar masuk.
Satu lagi yang terpenting dari sebuah mobil keluarga adalah keamanannya. Toyota All-New Sienta dilengkapi dengan sistem keamanan yang cukup baik. Mobil ini memiliki dual SRS airbag dan knee airbag. Jarang sekali mobil sekelas Toyota All-New Sienta bisa jadi mobil pertama di kelas MPV yang sudah memiliki knee airbag.
Sabuk keamanan yang tersedia di dalam kabin Toyota All-New Sienta kekencangannya dapat menyesuaikan dengan posisi tubuh saat guncangan terjadi. Cidera leher dapat dihindari. Untuk anak-anak tersedia sabuk pengaman khusus di bangku belakang.
Demi menjaga keamanan dari hal yang tak terduga di perjalanan, Toyota All-New Sienta memiliki fitur berkendara Anti-lock Brake System. Ketika terjadi pengereman mendadak, roda tidak akan otomatis mengunci sehingga tidak akan terjadi slip. Mobil tetap mudah dikendalikan untuk menghindari rintangan di jalan.
Tidak hanya itu, tipe Q Toyota All-New Sienta juga sudah memiliki fitur keamanan Hill Start Assist yang biasanya hanya ditemui di mobil-mobil SUV premium. Fitur ini akan membantu menahan rem selama lima detik, memberi waktu untuk pengemudi untuk memindahkan kaki dari pedal rem ke gas saat berada di tanjakkan. Mobil tidak akan mundur ke belakang.
Selain itu meski performa sudah didukung oleh mesin baru bertenaga 1500 cc, Toyota All-New Sienta juga tetap ekonomis bahan bakar. “Tinggal atur ke mode eco untuk mengirit bahan bakar. Dengan bahan bakar yang irit ini, Sienta sangat cocok untuk menemani mobilitas sehari-hari di kota besar ataupun dibawa perjalanan jauh,” ujar Rondi, peserta Sunday Test Drive.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar