Rabu, 15 Juni 2016

Inilah Fungsi Pegas Radial Pada Plat Kopling, Yang Berada di Mobil

Pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan mengenai apa sih fungsi pegas radial yang berada di plat kopling. Sebelum membahas pegas radial kami akan menjelaskan terlebih dahulu cara kerja sistem kopling pada kendaraan. Kopling berfungsi untuk memutus dan menyambungkan putaran mesin yang selanjutnya di salurkan ke komponen penggerak seperti roda. Pada sistem kopling tersebut terdapat komponen yang bernama pegas radial yang berada di plat kopling. Lantas apa sih fungsi dari pegas radial tersebut ? Berikut ini kami jelaskan fungsi dari pegas radial yang berada di plat kopling.

Fungsi Pegas Radial :

Fungsi pegas radial yang berada di palt kopling yaitu untuk meredam kejutan atau getaran pada saat kopling terhubung sehingga di peroleh proses penyambungan yang halus dan juga getaran atau kejutan selama menghubungkan.
Inilah Fungsi Pegas Radial
Maka dari itu pegas radial harus mampu menerima gaya radial yang terjadi pada saat plat kopling mempunyai elastisitas yang baik. Akan tetapi demikian jika dalam penggunaan yang terus menerus maka pegas radial yang berada di plat kopling tersebut akan mengalami kerusakan. Keausan pada komponen tersebut yaitu pada karet atau seal yang akan berkurang atau mengikis, malah bisa jadi karet tersebut akan keras dan pecah.
Sedangkan untuk untuk pegas ulir, kemungkinan besar akan berkurang panjang bebasnya, yang biasanya di tunjukan dengan terjadinya kelonggaran pada pegas rumahnya dan akan menimbulkan suara yang tidak enak di dengar oleh pengemudi.
Nah, itulah fungsi pegas radial pada plat kopling, yang bisa kami terangkan untuk anda. Semoga dengan adanya artikel tersebut bisa menambah pengetahuan anda dalam dunia otomotif, tentunya di komponen – komponen kopling yang berada di kendaraan mobil. Terimakasih.

Tips dan Trik Memilih Busi Yang Tepat Untuk Kendaraan Anda

Pada sistem pengapian yang berada di kendaraan merupakan salah satu sistem yang paling penting. Tentu saja jika tidak ada sistem pengapian maka kendaraan bermotor tidak bisa bergerak dan tidak ada proses pembakaran pada mesin. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi kualitas pada pembakaran dalam sistem silinder, ya salah satunya yaitu komponen busi. Komponen busi sangat penting, pasalnya dari komponen busi ini lah nantinya akan keluar percikan bunga api yang nantinya akan membakar campuran bahan bakar dan udara di dalam silinder. Jika anda memilih busi yang tidak tepat maka hal tersebut akan mempengaruhi pada kualitas pembakaran pada mesin.
Bagi anda yang ingin memilih busi dengan kualitas yang bagus untuk kendaraan bermotor, anda harus mengetahui terlebih dahulu jenis – jenis busi. Busi pada dasarnya terdapat dua jenis. Jenis yang pertama yaitu busi panas dan yang ke dua yaitu adalah busi dingin. Nah, kami akan menjelaskan terlebih dahulu pengertian dari busi panas dan busi dingin.
busi
Jenis busi panas ialah busi yang mempunyai kemampuan untuk mempertahankan suhu panas. Sedangkan untuk busi dingin yaitu mampu menyalurkan atau membuang panas lebih banyak. Nah, bagi anda yang belum mengetahui cara membedakannya, anda bisa melihat dari code yang berada di bagian busi. Semakin tinggi angka yang terdapat di busi maka semakin tinggi juga panas yang mampu di buang atau di lepaskan, itulah busi dingin. Contonya bisa anda lihat gambar di atas yang mempunyai kode CR8E dan C6HSA, maka angka enam ini menunjukan bahwa jenis busi panas, nah sedangkan untuk jenis busi dingin dengan kode yang biasanya pendek.
busi panasbusi dingin
Maka dari itu, jika anda memilih busi yang tepat bisa di lakukan dengan memilih tingkat panas busi yang benar. Untuk menentukan tingkat panas busi anda beberapa faktor yang harus anda perhatikan, yakni :
Faktor pertama yaitu pada Kondisi Lingkungan
Bagi anda yang berada di daerah atau tempat dengan suhu lingkungan yang rendah, yakni daerah pegunungan maka lebih baik anda menggunakan busi dengan tingkat panas yang tinggi. Jika anda menggunakan busi yang dingin maka akan mengakibatkan penumpukan carbon atau juga yang di namakan dengan carbon fouling.
Faktor ke dua yaitu Kapasitas Silinder
Jika kendaraan anda menggunakan mesin bersilinder di atas 180cc maka lebih baik anda menggunakan busi jenis dingin. Pasalnya jika anda menggunakan busi dengan tingkat panas akan menyebabkan gejala pre-ignition dan bisa mengakibatkan overhaeting. Nah, sebaliknya jika anda mempunyai mesin berkapasitas kurang dari 180cc bisa menggunakan busi type panas.
Faktor ketiga yaitu perbandingan kompresi
Pada mesin dengan perbandingan di atas 10.5 harus di rekomendasikan dengan menggunakan busi dingin, dan jika di bawah 10.5 anda bisa menggunakan busi type panas. Hal tersebut sudah banyak di jumpai di mesin – mesin yang sudah di modifikasi. Biasanya para modifikator meningkatkan atau menaikkan kompresi dengan memangkas kepala silinder. Nah, untuk mengimbanginya mereka akan menggunakan busi dingin sebagai pacuan pembakaran.

Inilah Cara Mengganti Cross Joint As Kopel atau Krishapel Dengan Mudah

Kali ini kami akan memberikan informasi mengenai ciri – ciri komponen cross jount As Kopel yang sudah mengalami kerusakan/rusak, yakni terdengar bunyi ketika berlangsung sentakan pada saat kendaraan bergerak dari kondisi diam, ataupun pada saat anda menginjak gas setelah langkah meurunkan gas terdapat bunyi di kolong kendaraan anda. Lantas Bagaimanakah cara untuk memperbaikinya? Kita simak saja informasi di bawah ini
Inilah Cara Mengganti Cross Joint As Kopel yang Rusak :
Pada awalnya, dongkrak mobil. Yakinkan terlebih dahulu bahwa kendaraan aman atau tidak berkerak. Setelah itu buka keempat mur yoke yang berada di sisi belakang. Setelah itu anda kendorkan baut flens kopel dari as diferensial garden.
Selanjutnya anda harus mencopot ke dua sisi propeller tersebut dengan langkah menarik, gunakan saja dengan tangan, sehingga pada As kopel dan flens bisa terpisahkan.
Cara Mengganti Cross Joint As Kopel
Supaya mudah, bawa kopel ke tempat yang sedikit luas. Setelah membawa ke tempan yang agak luas lalu anda buka ke delapan ring atau klip yang berada pada sambungan flens dan yoke. Gunakanlah tang snap ring dan juga obeng min untuk mencongkel dan tarik keluar.
Sebelum anda melepas komponen Joint, tandai terlebih dahulu Yoke dan juga as kopel dengan menggunakan spidol. Hal tersebut di maksudkan agar pada saat memasang kembali anda tidak merasa kebingungan pas pada posisi semula. Lantas kendorkan nipel pada batangnya.
Untuk melepas bearing pengikatnya, anda harus mengetok flans nya. Dan lanjutkan pada semua sisi dengan langkah yang sama seperti itu hingga ke empat bantalan terlepas. Gunakanlah alat bantu pemegang jepit agar tidak berubah ketika di ketok/pukul.
Nah, jika kedua spider atau yang di sebut dengan Cross Joint sudah lepas, bersihkan yoke, flens dan juga gerigi sambungan. Supaya lebih sip, gunakanlah hikat kawat plus bensin atau bisa juga dengan solar untuk membersihkan dari kotoran dan bemuk. Jangan lupa setelah di bersihkan lalu keringkan dengan menggunakan lap atau di semprot dengan udara kompresi.
Supaya mudah untuk memasangnya, berilah sedikit gemukatau stempelt di bagian gerigi sambungannya. Selanjutnya berikan juga di dalam bantalan barunya. Setelah itu barulah anda pasang X-Joint baru ke as kopel dan di lanjutkan ke yoke nya. Setelah itu masukan juga bantalannya. Ketok lagi dengan menggunakan palu atau ujung kunci T sampai merata. Jangan lupa juga untuk mengunci lagi, dengan menggunakan snap ring. Dan selanjutnya pasang nipel pada Cross Joint dan Yoke ke posisi semula.
Selanjutnya jangan lupa, pasang kembali nipel ke posisi awal dan beri gemuk atau stemplet pada ke empat ujungnya. Gunakanlah alat pompa gemuk untuk memasukannya, setelah itu pasang kembali rangkaian komponen kopel yang sudah di rangkai tadi. Langkahnya sama seperti setep awal di atas tadi.
Demikianlah tips dan trik cara mengganti Cross Joint As kopel yang rusak. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk anda.

Pintu Mobil Tidak Bisa Dibuka Dari Dalam ? Ini Solusinya

Selamat datang kembali di redaksi spekengine.com. Kali ini kami akan membahas pintu yang tidak bisa di buka dari dalam. Untuk sebagian orang pasti pernah mengalami hal tersebut. yakni tidak bisa membuka pintu mobil dari dalam. Seperti yang telah anda ketahui sendiri bahwa pintu mobil ini telah terdapat fitur Child Lock atau bisa di sebut juga dengan Indoor Lock. Maka dari itu pintu mobil anda tidak mengalami kerusakan. Hal tersebut hanya di akibatkan oleh pintu yang tidak bisa di buka dari dalam karena adanya fitur Child Lock yang di aktifkan.
Fitur Child Lock ini adalah bagian dari kelengkapan keselamatan pada mobil yang memiliki empat pintu. Hal tersebut berguna untuk mencegah penumpang membuka pintu saat kendaraan sedang melaju. Penumpang yang kami maksud ialah anak – anak yang duduk di kursi belakang tidak bisa membuka pintu dari dalam. Fitur tersebut membantu untuk mencegah atau menghindari anak – anak yang tidak sengaja atau karena rasa ingin tahu membuka pintu ketika mobil sedang berjalan.
Pintu Mobil Tidak Bisa Dibuka Dari Dalam
Cara untuk mengaktifkan kunci Child Lock atau kunci pengaman anak ini di lakukan dengan memindahkan tuas pengaman yang di letakkan dibagian pintu yang hanya bisa di lakukan pada saat pintu sedang terbuka. Maka dari tidak ada yang bisa membukanya kecuali sang pengemudinya sendiri.
Mungkin beberapa orang mengatakan bahwa fitur tersebut bukanlah hal yang baru dalam pengaman yang terdapat di pintu mobil, Akan tetapi bagi sebagian yang lainnya mungkin belum mengetahuinya bahwa di pentu mobil telah terdapat fitur kunci Child Lock seperti itu.
Intulah informasi yang bisa kami sampaikan untuk anda. Semoga info di atas bermanfaat untuk anda dan keluarga anda dalam masalah keamanan dalam berkendara. Jika ada kekurangan kata atau ada salah kata kami mohon maaf. Terimakasih.

Inilah cara memperbaiki baut yang dol, Dengan Mudah

Bagi anda yang sering kali membongkar kendaraan sendiri pastinya suatu saat nanti anda akan mengalami yang namanya baut slek. Dimana pada posisi tersebut drat pada baut dan drat lubanng tidak pas saat di pasang, akan tetapi trus di paksa masuk oleh anda dan akibatnya baut akan slek dan tidak bisa terpasang kembali dengan sempurna.
Pada posisi baut yang sering rawan slek ialah drat pada lubang busi, drat pada cover CVT, drat pada pembuangan oli dan juga pada bagian lainnya yang sering anda bongkar pasang. Pada trik perbos yang bisa anda lakukan untuk perbaikan drat pada lubang drat slek sebaiknya mulai tinggalkan karena tambalan drat rawan sekali terlepas. Anda bisa mencobanya dengan cara recoil, yakni dimana drat yang slek tersebut di isi dengan per baja yang akan menjadi drat baru.
cara memperbaiki baut yang dol
Per tersebut akan mengunci sempurna di lubang drat yang slek. Nah, untuk lubang busi yang mengalami slek bisa juga anda melakukan hal tersebut, maka di jamin kompresi tidak akan bocor dan di jamin awet. Kelebihan menggunakan recoil, material di sekitar lubang drat tidak terlalu tipis. Salah satu contonya yaitu jika di perbos lubang drat dari 10mm harus di besarkan hingga menjadi 12mm, sementara pada recoil cukup anda berikan jadi 11mm. Anda bisa melihat ukuran berpatokan pada diameterlubang, bukan kepala bautnya ya.
Cara dan teknik tersebut bisa anda terapkan ke semua ukuran lubang yang sudah mengalami drat lubany yang slek, mulai dari lubang baut crankcase, CVT, dan juga bisa untuk lubang drat slek pada mobil. Pada ukuran lubang drat yang bisa di perbaiki yaitu mulai dari ukuran 6mm, 8mm, 10mm, 12mm, 14mm dan juga ukuran – ukuran lainnya.
Proses dalam pengerjaan untuk satu lubang drat, hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit saja. Untuk biaya memperbaiki masalah tersebut biasanya seharga duapluluh lima ribu saja untuk perbaikan satu lubang dengan ukuran 6 milimeter. Akan tetapi jika ada banyak yang harus di perbaiki maka akan lebih murah.
Demikianlah tips memperbaiki lubang drat dan baut yang sudah dol atau slek, Semoga informasi di atas bisa membantu anda dalam memperbaiki baut atau lubang drat yang sudah rusak.

Selasa, 14 Juni 2016

Promo Paket Super Beres Juni 2016


Promo Paket Super Beres
Bagi Anda yang ingin Mudik dengan mobil baru padahal kebutuhan dana masih banyak
Toyota punya solusinya
Dengan dp yg sangat minim Anda sudah bisa
mudik dengan mobil baru Anda

Banyak kelebihan dari paket ini:
1. Gratis service berkala 4x
2. Asuransi Allrisk 5 thn
3. Top up Dp sampai 3x
4. Masih bingung??


Info lebih lanjut hub

Andy
Auto2000 Probolinggo
081217493783
085230454682

Inilah Ciri – Ciri Busi Mengalami Kerusakan

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan ciri – ciri busi yang sudah mengalami kerusakan. Seperti yang telah kita kutahui bersama bahwa busi ialah komponen yang sangat peting bagi kendaraan untuk langkah awal menghidupkan motor. Komponen tersebut bertugas untuk menghasilkanpercikan bunga api listrik untuk membakar campuran bahan bakar yang sudah tercampur dengan udara di ruang silinder kendaraan. Busi mampu bekerja dalam suhu dan tekanan yang tinggi.
Karena busi ini berkaitan langsung dengan mesin, busi bisa di pakai untuk mengetahui dan mencari penyebab kendala pada mesin kendaraan. Maka, ketika pada saat anda membersihkan busi, anda bisa sekaligus memeriksa atau mengecek, apakah kondisi mesin masih dalam keadaan baik atau tidak, cukup dengan mengamati bagian dari kepala busi.
Ciri Busi Mengalami Kerusakan
Ciri – Ciri Busi Rusak :
Jika kendaraan masih di katakan normal yakni pada ujung insulator dan elektroda busi yakni berwarna abu – abu terang atau bisa juga berwarna coklat kemerah merahan. Hal tersebut menunjukan kondisi dan penyetelan mesin serta waktu terjadinya pengapian dalam keadaan baik, dan masih sesuai dengan keadaan setelan pabrikan.
Jika anda melihat pada ujung insulator, elektrodda dan juga busi tertutup dengan jelaga hitam, maka sisa pembakaran yang kering akan tetapi lembut, solusi yang bisa anda lakukan yaitu sebaiknya anda cek atau lakukan pemeriksaan setelan atau injeksi, mekanisme cook, filter udara dan kalau bisa anda ganti dengan busi yang sesuai, karena kemungkinan besar ada yang kurang pas pada bagian – bagian tersebut. Pasalnya jika komponen tadi mengalami masalah tersebut maka akan menyebabkan asap kendaraan mobil atau motor anda akan berwarna hitam, bensin menjadi boros dan terkadang susah ketika di starter saat mesin dalam keadaan dingin.
Selain itu pernahkah anda mengalami mesin mobil anda tersendat atau lambat dalam berakselerasi ketika kendaraan sedang membawa muatan penuh, atau pada knalpot mengeluarkan bunyi yang menembak karena bahan bakar tidak terbakar secara sempurna jika iya, maka anda harus mengecek busi pada kendaraan anda, pasti ujung insulatornya terlihat warna kuning sedikit coklat muda dan terkadang juga akan terlihat warna hijau sedikit basah. hal tersebut telah menunjukan bahwa bensin dan oli telah tercampur bahan lain seperti air atau juga penggunaan bahan adiktif yang kurang pas.
Maih banyak contoh – contoh tampilan busi yang telah menunjukan apakah masih bagus dan atau sudah tidak bagus pada kondisi kendaraan. Akan tetapi anda jangan lupa untuk merawat busi yang berada di kendaraan anda, agar tetap awet. Beberapa ahli mekanik telah menganjurkan supaya busi selalu di bersihkan setelah mobil berjalan jika sudah 2.500km dan di ganti setelah 10000km sampai 15000km

Inilah Penyebab Oli Gardan dan Transmisi Tercampur Air

Setelah sebelumnya kami telah memberikan informasi mengenai cara mengatasi tenaga mesin diesel yang berkurang. Dan kali ini kami akan membagikan lagi informasi mengenai penyebab oli Transmisi dan gardan bercampur dengan air. Seperti yang telah kita ketahui bahwa gardan dan transmisi letaknya tidak bersebelahan dengan saluran air seperti pada mesin. Yakni dimana saluran – saluran oli bersebelahan dengan saluran pendingin mesin atau yang bisa di namakan dengan saluran air radiator. Akan tetapi bagaimana penyebabnya oli gardan dan transmisi bisa bercampur dengan air ? Bedikut ini akan kami berikan penyebab nya.
Apabila kendaraan mobil anda sering melintas di jalanan yang banjir, hal tersebut wajar saja jika oli gardan dan transmisi akan kemasukan air. Namun jika mobil anda tidak melewati jalanan yang banjir akan tetapi pada oli gardan dan transmisi bercampur air, maka anda harus menyelidikinya. Karena jika oli yang telah bercampur dengan air, bisa berakibat buruk pada komponen – komponen gardan dan juga transmisi. Untuk memperbaiki kondisi seperti itu, spekengine.com akan memberikan solusi terbaik untuk anda.
Mengatasi Oli Gardan dan Transmisi Tercampur Air
Air yang telah masuk ke gardan dan transmisi biasanya terjadi apa bila lubang pernapasan atau ablas mengalami kerusakan. Baik itu lepas atau juga sobek. Pasalnya posisi tersebut berada di atas, jika ablas lepas atau hilang maka yang akan terjadi ialah air akan bisa masuk ketika terjadi hujan. Letaknya berbeda di bagian atas dari transmisi dan juga gardan. Dan selain itu juga bentuknya kebanyakan terbuat dari bahan karet.
Nah, jika komponen tersebut hilang atau sobek maka air akan bisa masuk. Memang aslinya juga sih berlubang. Hanya saja lubang berlubang di bagian dalam, dan pada bagian luarnya menyerupai topi. Nah jika komponen tersebut rusak maka segeralah anda untuk menggantinya dengan yang baru. Anda bisa membelinya di toko sparepart mobil.

Tips dan Trik Memperbaiki Ball Joint dan Tie rod Yang Rusak –

Cara memperbaiki ball joint dan tie rod yang sudah mengalami kerusakan. Seperti yang telah kita ketahui bahwa Ball joint dan tie rod ialah bagian dari komponen kemudi yang berada di kendaraan roda empat ya.. sebut saja mobil. Dengan seiringnya bertambahnya usia pemakaian kandaraan dan sering melewati jalan yang bergelombang dan rusak, komponen tersebut akan mengalami kerusakan.
Ciri – ciri komponen tersebut sudah mengalami kerusakan yaitu goyang atau longgar akibat bantalan di dalam joint sudah mengalami keausan. Jadi jika mobil anda menginjak jalanan yang bergelombang atau pun jalanan yang sudah rusak maka akan terdengar bunyi dan jika setir kemudi di golang – goyang, maka akan terasa free ply atau jarak bebas terlalu panjang, dan terlihat tie rod akan goyang. Untuk komponen ball joint, kalau roda di angkat dengan menggunakan dongkrak dan di goyang – goyang atas bawah, maka akan terasa roda kemudi bergoyang.
Tips dan Trik Memperbaiki Ball Joint dan Tie rod Yang Rusak
Nah, kita kembali lagi ke pembahasan kita yakni cara memperbaiki ball joint dan tie rod. Ternyata cara untuk memperbaikinya yaitu anda harus membongkar dan mengganti komponen tersebut dengan yang baru. Namun jika anda mengalami kesulitan dalam memperbaikinya, anda bisa lihat cara memperbaiki ball joint dan tie rod yang rusak di bawah ini.
Langkah pertama yaitu, buka tie rod dan ball joint
Cara untuk membuka ball joint dan tie rod yakni dengan melepas pin pengaman mur, kendorkan dan setelah itu buka mur tersebut. Setelah itu buka joint dengan emnggunakan kunci khusus untuk membuka tie rod, atau anda juga bisa memukul mukul dudukan dengan menggunakan palu.
Langkah kedua yaitu, pukul sampe seret
Nah, jika anda sudah berhasil melepasnya, lalu buka karet boot nya dan ambil pipa dan masukkan joint lalu pukul dengan menggunakan palu hingga seret dan ball joint atau tie rod tidak longgar lagi.
Langkah ketiga yaitu, pasang kembali dan sporing
Setelah selesai, pasang kembali ke kemudi dan jangan lupa berilah stemplet. Dan juga boot pasanglah kembali. Jika perlu kendaraan anda langsung di spooring dan balancing.
Itulah beberapa cara untuk memperbaiki ball joint dan tie rod yang sudah mengalami kerusakan. Semoga info di atas bermanfaat untuk anda yang membutuhkannya.

Inilah Tanda Aki Basah Mengalami Kerusakan

Kali ini kami akan memberikan informasi sebab sebab terjadinya aki mobil mengalami kerusakan. Seperti yang telah kita ketahui bahwa aki atau baterai adalah piranti yang sangat penting untuk kelistrikan pada sebuah kendaraan. Tanpa adanya baterai maka system kelistrikan pada kendaraan, maka kendaraan akan mengalami susah hidup.
Jika anda belum mengetahui tanda – canda atau ciri ciri aki mengalami kerusakan. Nah kali ini kami akam bebrikan informasi mengenai ciri – cirinya. Dibawah ini adalah penjelasannya.
  • Mesin Tidak Mpu untuk Starter
Hal itu di mulai pada saat mobil anda tidak dalam keadaan hidup beberapa jam, contohnya semalaman mesin mobil anda di matikan, nah pada pagi hari mobil anda tidak kuat untuk di starter, dengan bantuan sedikit dorongan mobil akan bisa hidup, dengan bantuan tersebut mesin akan hidup beberapa menit saja starter mesin akan normal kembali, namun jika setelah melewati malam berikutnya akan kembali ke semula, yakni mesin tidak bisa di starter lagi. Hal tersebut biasanya air aki berada di antara level lower dan upper untuk ke 6 sel aki.
Tanda Aki Basah Mengalami Kerusakan
  • Umur Aki/baterai
Umur pada baterai ialah pertimbangan yang sangat penting untuk bisa menentukan bahwa aki tersebut rusak atau mengalami kendala soak. Umur pada aki relative karena banyak factor – factor yang bisa menjadi penyebabnya.
  • Aki berbau menyengat pada saat mesin di hidupkan
Saat dilakukan pengukuran ketika cranking atau dengan menggunakan load tester, voltage baterai berada di bawah 10v. WWalaupun baterai baru saja di carger sampai muatan listrik penuh.
  • Aki short/konslet
Hal tersebut bisa anda lihat dengan mudah di lihat dari voltage aki kurang dari 11v ketika aki tidak dibebani. Anda juga bisa melihan beberapa gejala lainnya pada saat aki mengalami kerusakan yakni pada suara klakson yang kurang keras, lampu besar terlihak kurang terang atau redup, namun kedua hal tersebut tidak menjadi patokan bahwa aki mengalami kerusakan.
Salah satu contohnya yaitu pada mobil sedan dengan aki 32 Ampere hour 32Ah lampu kota lupa di matikan saat mobil parkir selama 2 sampai 3 jam , nah secara otomatis baterai atau aki akan kehabisan arus listrik dan mobil tidak akan bisa di starter.
Nah, demikianlah informasi yang bisa kami sajikan untuk anda. Mungkin beberapa penyebab di atas bisa anda jadikan indicator aki mobil yang mengalami kerusakan dan harus dilakukan pengecekan dan penggantian aki.

Ini Dia Ciri – Ciri Alternator Mengalami Kerusakan

Dalam kelistrikan yang berada di kendaraan mobil, terdapat komponen Alternator yang merupakan pembangkit listrik utama yang sangat penting. Alternator sendiri berfungsi untuk menyuplai energi listrik pada saat mesin aktif atau hidup. Perlu anda ketahui juga bahwa Aki atau bterai yang berada pada kendaraan ialah merupakan alat pacu saat starter mobil di hidupkan, dan jika alternator rusak maka aki atau baterai akan otomatis berperan sebagai sumber listrik utama. Pada sistem kelistrikan di mobil, alternator mempunyai tegangan yang lebih tinggi dari pada baterai/aki. Nah, bagi anda yang ingin tahu apa saja sih ciri – ciri alternator yang sudah mengalami kerusakan ? Berikut ini kami berikan informasi untuk anda mengenai Alternator yang sudah mengalami kerusakan.
Ciri - Ciri Alternator Mengalami Kerusakan
Ciri – Ciri Alternator Rusak :
Dengan cara ini anda bisa mengetahui dengan mudah ciri – ciri alternator yang sudah mengalami rusak. Untuk lebih jelas lagi mari kita lihat tanda – tanda pada saat Alternator mobil mengalami kerusakan sebagai berikut.
Pada saat mesin mobil hidup, maka lampu indikator akan menyala, hal ini mengindikasikan bahwa Alternator atau generator yang berada di mobil anda sudah tidak mampu lagi membangkitkan listrik
1. Ciri – Ciri selanjutnya yaitu pada Alternator akan menghasilkan bunyi. Ya, tuntu saja hal tersebut mengidikasikan bahwa Alternator telah rusak sehingga akan menimbulkan bunyi suara yang bising dari Alternator itu sendiri. Perlu anda ketahui juga bahwa bunyi tersebut di sebabkan oleh putusnya dioda rectifier Alternator.
2. Pada saat baterai atau aki di ganti, akan tetapi aki selalu tekor dan tidak mampu untuk menjalankan starter, maka hal ini di akibatkan oleh kurangnya tegangan Output yang di hasilkan atau lemahnya tegangan pengisian Alternator.
3. Nah, maka dari itu anda harus mengetahui bahwa tegangan yang di keluarkan oleh Alternator Aki 12v harus berada di kisaran 13.6 hingga 14.0 volt. Saat mengindikasikan kurang dari 13.6 volt maka baterai atau aki akan selalu tekor dan tidak akan mampu melakukan starter, meskipun indikator light aki tidak On. Masalah tersebut biasanya terjadi di kendaraan mobil yang full aksesoris pada kelistrikan yang bayak.
Saat Alternator pada mobil anda sudah mengalami drop, maka yang harus anda lakukan yaitu mencari faktor penyebabnya. Berikut ini kami berikan beberapa faktor penyebab Alternator mengalami drop :
  • Penyebab pertama yaitu adanya dioda yang terputus yang berada di IC regulator, maka arus yang timbul oleh alternator tidak penuh.
  • Penyebab selanjutnya yaitu pada setingan ket out eksternal Voltage regulator yang menggunakan cut out, maka hal tersebut menyebabkan alternator akan ngedrop.
  • Tidak cuma itu saja, Alternator ngedrop bisa di sebabkan oleh adanya hubungan antara rotor slip rings dengan carbon brus yang tidak maksimal dan nantinya akan menghambat arus listrik menuju rotor coil yang berada pada Alternator.
Dimikianlah informasi dari kami mengenai informasi ciri – ciri Alternator mengalami kerusakan. Semoga artikel di atas bermanfaat untuk anda. Jika ada salah kata atau pun kekurangan dalam penjelasan kami mohon maaf.

Fungsi dan Cara Pengetesan Thermostat pada mesin mobil

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi mengenai fungsi dan cara pengetesan Thermostat pada mesin mobil. Sedikit kami berikan terlebih dahulu fungsi dari Thermostat. Jika anda belum mengetahui fungsi dari Thermostat, mungkin kami bisa membantu anda untuk mengetahui apa itu fungsi dari Thermostat. Thermostat berfungsi untuk menahan air pendingin supaya hanya bersirkulasi pada mesin apa bila mesin masih memiliki suhu rendah dan membuka saluran dari mesin ke radiator agar terjadi sirkulasi air pendingin dari mesin ke radiator dan dari radiator ke mesin ketika mesin sudah mengalami suhu kerjanya.
Untuk temperature cairan pendingin tergantung dengan keadaan mesin. Seperti yang telah kita ketahui pada umumnya efisiensi oprasi pada mesin yang tinggi, ialah jika temperaturnya sudah mencapai antara 80 sampai 90 derajat celcius. Thermostat ialah semacam katup yang membuka dan menutup secara otomatis dengan menyesuaikan suhu mesin. Nah, jika temperature pendinginan masih rendah, katup Thermostat ini masih tetap tertutup untuk mencegah air pendingin tidak masuk ke radiator, sehingga dengan ini di harapkan temperature kerja mesin cepat tercapai. Nah apabila tempertatur sudah tinggi maka katup Thermostat ini akan membuka untuk mengalirkan air pendingin ke radiator untuk di dinginkan sehingga temperature masin bisa terjaga.
Thermostat pada mesin mobil
Pengetesan Thermostat
Bagaimana cara untuk mengetes Thermostat pada mesin mobil ? Jika anda ingin mengetahuinya anda bisa melihat cara di bawah ini.
Apabila Thermostat sudah berhasil anda lepaskan dari housing atau dari rumah Thermostat, setelah itu anda periksa kondisi karet pada Thermostat, apabila terlihat kembung, alangkah baiknya anda mengganti Thermostat.
Cara untuk mengetes Thermostat yang masih tertutup, yaitu dengan menggunakan pemanas air yang menggunakan listrik. Anda bisa mendapatkan atau membelinya di toko prabotan rumah tangga.
Cara – Cara Untuk Mengetes Thermostat
  • Pertama yaitu anda masukkan Thermostat ke dalam pemanas air, gantung dengan menggunakan benang.
  • Setelah itu panaskan air dan cek suhu dengan menggunakan thermometer.
  • Periksalah suhu pada saat Thermostat terbuka untuk pertama kali dan pada saat Thermostat terbuka sepenuhnya
  • Ukurlah jarak ketika Thermostat terbuka penuh.
Apabila Thermostat sudah membuka pada saat temperature ruang atau Thermostat sudah mulai terbuka pada saat ruang atau sekitar suhu sudah mencapai 30 derajat celcius maka gantilah Thermostat. Untuk harganya sendiri biasanya Thermostat mesin mobil di jual sekitar 300 ribu sampai dengan 350 ribuan. Contohnya yang di miliki oleh mobil kijang inova.

Cara Perawatan Power Steering Pada Mobil Agar Awet

Pada pembahasan kali ini kami akan mengulas mengenai cara perawatan Power Steering yang berada di mobil Seperti yang telah kita ketahui bahwa saat ini Power Steering sudah menjadi standar kemudi untuk semua jenis kendaraan roda empat. Sistem Power Steering akan memudahkan anda dalam mengemudi untuk menggerakan roda mobil anda. Biasanya Power Steering di kuhusukan untuk kendaraan berat agar tetap ringan dalam mengemudi, namun saat ini sudah banyak mobil pribadi juga yang telah menggunakan sistem Power Steering. Sistem Power Steering sendiri telah menggunakan sistem hidrolik, seperti yang anda ketahui bahwa hidrolik merupakan teknologi pemindahan daya dengan menggunakan cairan untuk menggerakkan suatu benda.
Lalu langkah apa sajakah untuk perawatan sistem Power Steering pada kendaraan mobil. Nah, bagi anda yang ingin mengetahuinya anda bisa lihat tips – tips perawatannya di bawah ini.
Perawatan Power Steering
Perawatan Power Steering Mobil :
  • Penggantian Oli Power Steering
Perawatan pertama untuk Oli Power Steering yakni perlu di ganti secara rutin setiap kali 25.000 sampai 30.000 KM, dan setiap kali kendaraan mobil anda menempuh jarak 50.000 KM lakukanlah pengurasan supaya kotoran yang telah menggumpal selama mobil beroprasi bisa di hilangkan. Untuk pengisian kembali oli Power Steering di usahakan agar tidak kurang dari posisis garis limit lower.
  • Cara Berkendara
Perawatan selanjutnya yaitu cara berkendara. Pertama, pastikan roda dalam keadaan posisi lurus pada saat anda memarkir mobil anda. Selain itu anda juga harus menghindari pemutarankemudi sampai mentok, Jika hal tersebut di lakukan hanya satu sampai 2 kali dalam waktu yang singkat, tidak akan berpengaruh. Akan tetapi jika di lakukan dalam hitungan menit dan berulang – ulang maka akan berpengaruh sehingga akan mengalami peningkatan suhu dan membuat karet komponen rack pinion steering mudah sobek atau rusak.
  • Tekanan Angin Pada Ban Mobil
Jika tekanan angin pada mobil di bawah rekomendasi, maka sistem poer steering akan bekerja lebih berat, pasalnya gesekan antara ban dan permukaan ban menjadi lebih kuat. Tentu saja hal tersebut akan mempercepat keausan pada sistem power steering.
Mungkin itu saja dari kami mengenai tips perawatan pada sistem poer steering pada kendaraan mobil Semoga informasi tersebut bisa menambah pengetahuan anda dalam dunia otomotif

Inilah Masalah Power Steering Yang Sering Terjadi Pada Mobil

 Pada jenis mobil keluaran baru biasanya sudah di lengkapi dengan adanya EPS atau yang di sebut dengan Elektric Power Steering sehingga dengan adanya system tersebut kemudi akan lebih ringan. Akan tetapi pada jenis mobil kluaran yang sudah lama biasanya masih menggunakan jenis power steering hidrolik yang menggunakan cairan yang di pompakan sehingga akan memberikan tekanan pada rumah setir.
Pompa di gerakan mesin melalui v-belt. Nah, biasanya pada masalah yang sering terjadi pada system power steering hidrolik yakni terjadinya kebocoran yang di akibatkan oleh ausnya seal/karet pada rumah stir. Sehingga para pengguna kendaraan yang mengalami power steering tersebut harus menambahkan lagi oli power steeringnya setiap saat.
kendala Sistem Power Steering
Berikut ini adalah penyebab yang sering kali terjadi pada Power steering mengalami kebocoran atau rusak :
Pertama yaitu komponen yang sudah termakan usia cukup lama. Pada komponen yang sudah berusia lebih dari lima tahun atau jarak tempuh yang sudah mencapai 100.000 km lebih, masalah yang biasanya terjadi yaitu kebocoran pada seal power steering. Hal tersebut bisa di tandai pada saat mesin hidup dan setir di putar akan ada suara dengung. Nah untuk mengatasinya masalah tersebut untuk sementara waktu, anda bisa melakukan dengan cara menambah oli power steering. Untuk lebih lanjutnya anda bisa mengganti komponen seal atau karet yang sudah mengalami kebocoran, dan juga bersihkan As pegas setir.
Kedua yaitu Pada Boot Rack Steer sudah robek. Hal ini bisa terjadi pada saat melewati jalan yang berkondisi tidak rata atau bergelombang. Karena bahan tersebut terbuat dari bahan karet, maka komponen tersebut akan mudah aus dan rusak atau pecah. Maka dari itu anda jangan membiarkannya terlalu lama karena akan menyebabkan air dan juga kotoran masuk sehingga As Setir akan berkarat atau korosin.
Ketiga yaitu anda salah mengisi cairan. Terkadang sebagian orang mengira bahwa cairan power steering sama dengan cairan untuk rem dan juga kopling. Pada hal jika kita mengetahuinya ke dua cairan tersebut berbeda cara kerja dan fungsinya.
Keempat yakni pemakaian yang tidak wajar. Biasanya mobil yang sering di gunakan untuk balapan, slalom dan drifting atau bisa yang bisa di sebut dengan bermanuver secara ekstrim dan terus menerus pada kecepatan tinggi, akan mengakibatkan tekanan pada cairan sirkuit power steering akan menjadi sangat tinggi dang mengakibatkan panans berlebihan. Ya, semakin sering di gunakan seperti itu, maka selang akan rusak dan bocor.
Untuk melakukan service perbaikan biasanya di butuhkan tiga jam dalam penggantian seal. Untuk biayanya biasanya para bengkel mematoknya dengan harga di kisaran 150 sampai 450 ribu. Akan tetapi jika terdapat kerusakan pada mekanis , yakni misalnya pada As power steering biayanya bisa mencapai 2 Jutaa untuk memperbaikinya.

Tips dan Trik Memperbaiki Sistem Starter Mobil Bermasalah –

 Masalah yang seringkali kerap terjadi pada kendaraan yang membuat anda kesal yakni mogok yang di sebabkan oleh system setarter pada mobil yang sudah rusak. Pasti anda juga pernah merasakan hal tersebut bukan ? pada kendaraan mobil anda yang mobilnya tidak bisa di starter. Jika anda pernah merasakan hal tersebut pastinya anda pasti akan mendorong mobil anda atau menjumper aki untuk menghidupkan mesin mobil anda. Nah, pada kesempatan kali ini kami spekengine.com akan memberikan tips dan trik memperbaiki system starter mobil yang rusak.
Sebelum menuju ke perbaikan, alangkah baiknya kami akan memberikan beberapa penyebab yang mengakibatkan mobil mogok karena tidak bisa di starter atau starter bermasalah. Berikut ini adalah penyebab – penyebabnya :
Inilah Penyebab dan Cara Memperbaiki Sistem Starter Mobil Bermasalah
  • Lampu kotrol dashboard hidup pada saat kontak dan pada saat starter tidak berfungsi hanya lampu dashboard berkedip.
  • Lampu control pada dashboard hidup pada saat kontak dan saat starter timbul suara yang anaeh seperti ngelitik.
  • Starter berjalan dengan normal, akan tetapi mesin tidak berputar dan terdapat bunyi gesekan gigi berputar seperti bunyi “kreeeeekk”
  • Pada lampu control dashboard mati pada saat kontak dan tidak akan bisa di starter.
Penyebab di atas tersebut yang biasanya di temui pada masalah starter mobil. Apa yang menyebabkan hal tersebut ? Kita akan membahasnya satu per satu.
Memperbaiki Starter Mesin Mobil Bermasalah dan Mati :
Masalah pertama jika starter mobil anda tidak berfungsi, nampun lampu control dashboard menyala, dan pada saat di coba di starter terlihat lampu berkedip, maka yang harus anda lakukan yaitu memeriksa soket otomatis dinamo starter. Ada satu kabel berukuran kecil yang terhubung ke dinamo starter. Perikasalah kabel kecil tersebut apakah lepas atau putus. Selanjutnya anda bisa memeriksa sikring dan juga relay nya. Nah, jika saat anda mencoba starter relay ada bunyi “klek” kemungkinan masalahnya bukan dari relay dan sikring. Solusi terbaiknya yaitu harus di tangani oleh mekanink bengkel dinamo. Solusi daruratnya anda bisa menghidupkan mesin mobil anda dengan mendorongnya.
Masalah yang kedua yaitu jika di starter timbul suara ngelitik yang keras, hal tersebut bertanda bahwa strum aki sudah lemah dan tidak cukup kuat untuk menyalurkan arus pada system starter untuk memutar flaywheel. Pada saat keluar bunyi tersebut akan di ikuti dengan lampu control dashboard yang berkedip – kedip. Nah, cara untuk memperbaikinya yaitu cobalah anda memeriksanya terlebih dahulu pada kleman kabel aki yang berada di terminal positif dan negatif, Siapa tau ada kelonggaran pada baut atau kotor. Jika tidak ada kelonggaran pada terminal positif dan negatif, berarti aki anda dalam kondisi sudah kurang baik. Solusinya yaitu anda bisa menjumpernya/pancing dengan mendorongnya, tidak berlaku untuk mobil matic.
Untuk masalah ke tiga yakni jika anda starter ada bunyi “kreeeekkk” dan mesin tidak bisa berputar apalagi hidup, maka hal tersebut di sebabkan oleh gigi starter atau flaywheel sudah ada yang mengalami keausan, biasanya aus di salah satu sisinya, itu sih tidak apa – apa, coba aja terus. Nanti juga pas di bagian yang masih bagus bisa normal. Akan tetapi tetap saja anda harus memperbaikinya dengan cara membawanya ke bengkel.
Untuk point yang terakhir yaitu, pada saat di starter mati dan semua lampu control mati, masalahnya ada di strum.Cobalah anda periksa kabel aki kemungkinan ada yang longgar, jika kabel baik – baik saja dan strum aki normal. Cobalah anda periksa lagi di soket kunci kontak, jika anda tidak berhasil menemukan masalahnya, hubungi saja mekanik karena harus di tangani oleh orang yang ahli kelistrikan.
Mungkin itu saja yang bisa kami informasikan untuk anda, mengenai cara memperbaiki system starter yang bermasalah atau sudah rusak.

Inilah penyebab kopling Pada Mobil Terasa Berat

Kali ini kami akan memberikan informasi mengenai penyebab kopling motor terasa berat. Seperti yang anda ketahui bahwa kopling berfungsi untuk meneruskan putaran mesin ke transmisi dan setelah itu di tujukan ke penggerak roda. Agar putaran bisa di teruskan dengan lancar dan baik maka bagian kopling harus bekerja dengan baik dan sempurna, kuat untuk menerima beban dan juga terbebas dari putaran jika di injak untuk pindak ke gigi transmisi. Terkadang beratnya injekan kopling sangat bergantung pada besarnya kendaraan bermotor.
Agar bisa memindahkan proses putaran mesin dengan aman dan tidak slip maka pegas atau per penenkan harus sesuai. Sistem pada kopling tidak mudah rusak jika anda menggunakannya dengan benar. Pengemudi yang baik tidak akan menaroh kakinya di atas pedal kopling selama mobil sedang berjalan, Karena jika kaki anda selalu meletakan kaki di pedal kopling maka akan mempercepat ke ausan pada relase bearing dan juga komponen plat kopling.
penyebab kopling Pada Mobil Terasa Berat
Untuk membongkar bagian tersebut lumayan susah dan membutuhkan biaya yang lumayan besar, maka dari itu kami menyarankan jika anda mengganti plat kopling harus sekaligus memeriksa, apakah komponen cluth cover, release bearing juga perlu di ganti. Namun ada beberapa hal yang mempengaruhi beratnya injekan kopling yakni besarnya beban yang akan di pindahkan sehingga pegas atau per pada plat kopling yang berada di cluth cover di bikin lebih keras agar kopling tidak mengalami slip. Kopling jenis tersebut bisa kita temukan pada mobil truk dan juga mobil bus besar.
Jika pada tekanan pegas kopling di kurangi maka bisa mengakibatkan kopling mengalami slip. Jarak tekan juga akan terlalu besar sehingga anda sebagai pengemudi sering menekan jauh ke dalam. Hal tersebut di karenakan oleh setelan telalu stut dan free play terlalu kecil. Untuk setelan kopling yang benar dan baik ialah di tandai dengan waktu kopling di tekan full hingga rapat ke lantai mobil dan kemudian gigi transmisi di pindahkan atau di masukan.
Setelah itu kopling di angkat dan mobil sudah mulai bergerak sebelum mencapai 50 persen jarak pedal kopling di lepas sepenuhnya. Dengan cara tersebut, di samping tekanan kaki lebih ringan juga plat kopling lebih awet, dan tidak gampang slip. Cluth cover sudah lama sehingga pegas penekan plat kopling sudah mati. Jika semua bagian pada kopling dalam kondisi baik bisa di pastikan tekanan tidak terlalu berat, Pada bagian kopling juga ada release bearing dan pilot bearing yang jika suda rusak bisa menimbulkan atau menyebabkan ketidaknyamanan untuk pengemudi. dan Jika di temukan suara kasar ketika meninjak kopling segeralah anda periksa, jangan membiarkannya terus menerus dan anda mengabaikannya. Pasalnya gejala tersebut mungkin bisa merusak fly whell atau yang di sebut dengan roda gila.

Pindah gigi mobil susah ? Inidia Solusinya –

Pada perpindahan transmisi kendaraan roda empat yakni mobil sering kali kita mengalami kendala yaitu susah memasukkan gigi atau saat mengoper gigi transmisi, bisanya hal tersebut bisa kita temukan di mobil yang menggunakan transmisi manual. Hal tersebut bisa terjadi pada letak atau posisi gigi tertentu atau pada semua perpindahan gigi manual. Lantas bagai manakah solusi yang bisa anda gunakan untuk mengatasi susah pindah gigi pada mobil ? Berikut ini adalah solusinya.
Terkadang kita selalu bertanya apa sih penyebabnya saat kita memindahkan perseneling mobil terasa keras dan susah ? Jika hal tersebut tidak segera kita perbaiki maka akan menyebabkan atau berdampak pada komponen lainnya dan tentunya juga kita tidak nyaman dan capek ketika memindahkan gigi.
pindah gigi mobil susah
Pada umumnya jika anda mengalami susah untuk masuk perseneling pada semua perpindahan gigi yakni di akibatkan rusaknya dekrup yang sudah lama dalam masa pemakaian. Hal lainnya juga yaitu dalam penggunaan merek atau produk yang tidak original sehingga tidak mampu bertahan lama.
Jika hal tersebut terus di paksakan dan tidak segera anda perbaiki, akan merusak komponen gigi sinkronis yang terletak di dalam transmisi. Maka jika sudah merembet kerusakannya di bagian tersebut anda harus mengeluarkan biaya yang lebih bukan. Apabila komponen tersebut mengalami kerusakan, masalah yang sering terjadi ialah susah memasukan gigi pada posisi gigi tertentu ialah gigi suka melompat sendiri atau kembali pada posisi netral. Jika hal tersebut di paksakan dan tidak segera di ganti akan merusak komponen gigi perseneling yang laiin pada bagian transmisi.
Nah, bagi anda yang menggunakan mobil dengan sistem transmisi manual, di sarankan untuk segera memperbaiki jika pada mobil anda mengalami kendala seperti hal di atas. Selain mencegah rusaknya komponen lainnya,kendala tersebut akan membuat perjalanan anda tidak nyaman dan akan merasakan capek saat berkendara.

Inilah Gejala Kerusakan Rem Cakram Pada Mobil

Selamat datang kembali di redaksi spekengine.com. Pada kelempatan kali ini kami akan memberikan informasi mengenai gejala – gejala kerusakan rem cakram pada mobil Seperti pada bagian mobil yang lain, rem cakram juga bisa mengalami kerusakan atau keausan seiring penggunaan yang sudah cukup lama dalam berkendara. Akan tetapi, kerusakan tersebut tidak secara langsung terjadi begitu saja. Namun ada beberapa gejala – gejala yang akan muncul yang bertanda kerusakan pada rem cakram pada mobil.
Seperti yang telah anda ketahui sendiri bahwa sistem rem pada kendaraan sangat penting bagi keselamatan kita.Lalu apa sajakah gejala – gejala kerusakan rem cakram pada mobil yang sering terjadi ? Brikut ini kami akan informasikan untuk anda. Baca beritanya di bawah ini.
Gejala Kerusakan Rem Cakram Pada Mobil
Gejala – Gejala Kerusakan Rem Cakram Mobil :
Gejala yang pertama yaitu terdengarnya suara pada rem cakram yang melengkung pada saat melakukan pengereman. Hal tersebut menandakan bahwa ada gejala kerusakan pada rem cakram. Solusi yang tepat yakni segeralah anda mengecek rem cakram mobil anda, apakah kampas rem sudah mengalami keausan atau tidak.
Biasanya yang sering terjadi jika rem cakram mengeluarkan bunyi maka tandanya, kampas rem sudah aus dan harus di ganti dengan yang baru. Perhatian, untuk memilih kampas rem cakram harus yang berkualitas baik atau original, agar awet dalam masa penggunaan.
Gejala yang kedua yaitu rem cakram terasa lembut. Hal tersebut di karenakan pada saat udara atau air masuk ke dalam sistem rem, maka bisa di pastikan anda atau sang pengemudi akan merasakan pedal rem yang terasa lebut pada saat di pijak. Korosi atau yang sering di sebut karat ialah hal yang akan terjadi setelahnya. Udara yang berada di dalam sistem rem akan meicu injakan pedal rem akan menjadi lebih dalam dari yang biasanya anda lakukan penginjakan pada pedal rem. Sementara itu air yang berada di sistem rem akan berpengaruh pada sistem kerja caliper yang berada di master rem cakram.
Gejala yang ketiga yaitu rem cakram mobil terasa bergetar pada saat melakukan pengereman. Maka bisa di pastikan bahwa gejala tersebut dari caliper rem yang lengket atau juga caliper yang tidak bisa bekerja sesuai dengan prinsip kerjanya, dan berkarat. Nah, jika masalah tersebut anda diamkan saja maka akan membuat kampas rem cakram menjadi tidak rata habisnya dan setir kemudi akan bergetar.

Toyota Kijang Innova

Toyota Kijang Innova

Toyota Kijang Innova
ProdusenToyota Astra Motor
Toyota Motor Vietnam
Toyota Kirslokar Motor
Kuozui Motors
Toyota Motor Philippines
Juga disebutToyota Innova
Masa dalam produksi2004—sekarang
PerakitanBangaloreIndia
KarawangIndonesia
Santa Rosa City, Laguna, Filipina
Jhongli, Taiwan
VÄ©nh Phúc, Vietnam
KelasMPV
Bentuk kerangkaMPV 5 pintu
PlatformN-series
Mesin1TR-FE 2.0L & 2TR-FE 2.7L bensin(VVT-i),
2KD-FTV 2.5L Turbo Diesel (D4-D).
TransmisiManual 5 percepatan dan Otomatis4 percepatan
Jarak sumbu roda2,750 mm (108.3 in)
Panjang4,555 mm (179.3 in)
Lebar1,770 mm (69.7 in)
Tinggi1,750 mm (68.9 in)
Berat kosong1,665 kg (3,671 lb)
Mobil terkaitToyota Fortuner
Toyota Hilux
Toyota Kijang
Guangzhou Toyota Innova
Model sebelumnyaToyota Kijang

Kijang Innova facelift (2008-2011)

Grand New Kijang Innova (Kijang Innova facelift kedua, Agustus 2011-2013)

New Kijang Innova (Kijang Innova facelift ketiga, Agustus 2013-2015)

All New Kijang Innova (Kijang Innova generasi kedua, Agustus 2015-sekarang)
Toyota Kijang Innova adalah sebuah MPVbuatan Toyota Motor Corporation yang diproduksi di Indonesia oleh Toyota Astra Motor sejak tahun 2003. Merupakan kelanjutan dari Toyota Kijang dan dipasarkan tahun 2004. Kijang Innova adalah salah satu dari tiga produk IMV (lainnya adalah Toyota HiLux dan Toyota Fortuner) yang digagas Toyota sebagai basis produk kendaraan global yang berasal dari satu platform. Di negara lain, mobil ini hanya disebut Toyota Innova.
Kijang Innova juga dijual di India(menggantikan Toyota Qualis), Malaysia danSingapura (menggantikan Unser), Filipina(menggantikan Toyota Revo), Taiwan(menggantikan Toyota Zace Surf),Vietnam(menggantikan Toyota Zace) dan Thailand. Mobil ini juga tersedia di pasar Brunei DarussalamArab Saudi, dan Uni Emirat Arab.
Antisipasi Pecah Ban Saat Mobil Sedang MelajuToyota Kijang Innova generasi terbaru akan diluncurkan pada tanggal 17 Agustus 2015, bertepatan dengan hari Kemerdekaan RI yang ke-70 tahun.

MesinSunting

Dibekali dengan mesin 2.0 liter (136 hp) 1TR-FE VVT-i dan 2.7 liter 2TR-FE VVT-i untukmesin bensin, serta 2.5 liter (102 hp) 2KD-FTV D4-D common rail variable geometry turbocharger untuk mesin dieselnya. Versi 2.7 liter kini tidak lagi dipasarkan di Indonesia. Ketika masih dipasarkan, versi 2.7 liter hanya dijual untuk Tipe V dengan transmisi otomatis. Mesin ini sama dengan mesin yang digunakan Toyota Fortuner bensin.

TipeSunting

Tipe BisnisSunting

Hanya dijual di Indonesia, Merupakan versi paling standard daripada Tipe J. Dilengkapi AC depan, Power steeringPower window, dan Kursi berkapsitas 5 orang.

Tipe JSunting

Hanya dijual di Filipina dan Indonesia, merupakan varian Innova paling standar. Dilengkapi AC depan, power steeringpower window, interior standar 2-tone, dan velg besi 14 inchi. Tidak dilengkapi peralatan audio. Di generasi ketiga Kijang Innova, Tipe J telah dilengkapi Head Unit 2Din CD dengan 4 Speaker, AC Double Blower, velg besi 14 inchi Ditutupi Wheel Cap, Wiper Belakang & Intermittent Wiper. Di generasi Kijang Innova keempat Telah Dilengkapi SRS Airbag dan Sabuk Pretensioner dan Force Limiter (PT/FL), tetapi di sisi eksterior Tipe J Tidak mengalami Perubahan eksterior. Diperkenalkan tahun 2009 dengan harga Rp.179 juta. Hanya tersedia dalam versi manual saja dengan mesin 2.0L bensin. Kini tipe J dijual dengan harga 200 juta-an.

Tipe ESunting

Di banyak negara, tipe E merupakan varian paling standar. Dilengkapi kunci manual (tanpa remote control), tidak ada kipas belakang (single blower) (Pada Pergantian mesin Euro2, Innova E telah dilengkapi AC Double blower dan Toyota Auto Alarm) , dan tidak ada lampu kabut, tapi sudah memakai velg aluminium (Di tipe E Automatic) . Sudah ditambah head unit kaset dan 4 speaker. Di Generasi Ketiga, Tipe E kini menggunakan velg terbaru, Head Unit 2Din CD dengan 4 Speaker, Dan Rear Wiper. Pada Generasi Keempat, Tipe E Telah Dilengkapi SRS Airbag dan Sabuk Pretensioner dan Force Limiter (PT/FL), Serta Mengalami Perubahan eksterior. Dijual dengan harga mulai Rp. 220-250 juta.

Tipe GSunting

Varian dari Tipe G ditambahkan head unit 2-DIN, sensor parkir, lampu kabut, kipas belakang. Mulai disediakan model captain seat, yaitu kursi penumpang bagian tengah terpisah menjadi 2 kursi sendiri.

Tipe VSunting

Tipe V merupakan tipe teratas dari Kijang Innova. Dilengkapi dengan kantong udara (airbag), ABS (Anti-lock Braking System), panel informasi (MID/Multi Information Display), pengatur AC digital, jok kulit, head unit dengan DVD dan captain seats optional. Panel interiornya sebagian menggunakan wood panel. Di Kijang Innova Generasi Ketiga, Tipe ini Disediakan Rear Seat Entertainment yang sebelumnya hanya hadir di Tipe Luxury.

Luxury SeriesSunting

Pada tahun 2010, Diluncurkanlah tipe Luxury Series Pada tipe G dan V. Dilengkapi dengan, Spion dengan Lampu Sein, Kursi captain seat, dan Rear Seat Entertainment yang dilengkapi Wireless Headphone dan Remote Control. Di Genrasi Ketiga ini, Tipe Luxury Series telah dilengkapi Front & Rear Bumper Spoiler, Side Spoiler.