Rabu, 18 November 2015

Inilah Cara Pengecatan Pada Mobil Toyota Menggunakan Jenis Cat Polyurethane



Inilah Cara Pengecatan Pada Mobil Toyota Menggunakan Jenis Cat Polyurethane

admin on Nopember 17 ,2015
Untuk pengecatan ulang, Anda harus menggunakan pemanas atau lampu yang menghasilkan suhu standar 80 Derajat celsius selama kurang lebih 20 menit. 


Suhu yang lebih tinggi dari itu dikhawatirkan akan mengakibatkan plastik meleleh,mesin dan computer yang ada di mobil tersebut menjadi rusak.

Anda harus mengetahui info batas waktu pengeringan produk cat mobilpolyurethane apabila melakukan pengeringan yang dipaksakan.

Kalkulasikan juga suhu penggunaan lampu pemanas yang Anda gunakan.

Kebanyakan Produk cat jenis urethane memerlukan waktu kurang lebih 15 menit untuk proses penguapan.

Apabila Anda tidak mempunyai lampu pemanas, pastikan Anda mempunyai ruang / tempat yang kondusif sehingga dapat melakukan proses pengecatan dan pengeringan yang bebas dari debu dan kotoran.

Apabila cat mobil tidak kering dengan bersih maka akan rusak karena debu, kotoran dan residu yang menempel pada permukaanya.

Periksa kembali informasi yang dibutuhkan soal cat yang Anda beli dan tanyakan tentang proses pengeringanya.

Carilah daftar informasi produk cat mobil poliuretan mengenai penggunaan spesifik temperature pengecatan pada berbagai suhu.

Sebenarnya, sudah banyak produk merk cat yang bagus yang menawarkan produk cat mobil jenis polyurethane. 

Namun tentunya setiap individu memiliki selera masing-masing dalam menentukan cat jenis ini.

Ada yang menggunakan produk cat tertentu dengan mencampurnya menggunakan produk merk lain.

Hal ini tentunya akan mengakibatkan hasil pengecatan yang kurang bagus.

Ada pula yang menggunakan produk yang sama untuk mendapatkan hasil pengecatan, daya lekat, kilap yang bagus dan maksimal.

Anda harus tahu jika bengkel harus selalu menggunakan produk cat yang berkualitas agar bisa menghasilkan pengecatan yang maksimal.

Dengan kata lain , apabila Anda menggunakan produk cat mobil blinken pada mobil Anda, pastikan Anda juga menggunakan epoxy primer, dempul, surfacer, clear coat, thinner hingga semua paketnya.

Jangan pernah mencampur adukan produk – produk tersebut dengan merk yang lainya. 

Semua daftar produk cat tersebut menjadi satu paket yang di desain khusus agar bisa digunakan bersama – sama dan tidak dianjurkan untuk dicampur dengan produk merk lainnya.

Produk cat mobil dibuat dari bahan kimia dengan komposisi yang sudah diteliti dengan baik. 

Dilakukan pula sebuah pengujian untuk memberikan hasil pengecetan yang sempurna nantinya.

Karena itulah, harga yang mahal yang harus dibayarkan akan sebanding dengan kualitas yang akan diberikan nantinya.

Perlukah Anda mencampur satu merk cat dengan merk lainnya? Dengan melakukan hal ini, Anda mengambil resiko yang bisa saja berdampak pada hasil pengecatan.

Untuk mendapatkan hasil yang super mengkilap dan daya rekat yang kuat pada hasil pengecatan, selalu baca panduan pengecatan yang benar sebelum memulai proses pengecatan.

Bila Anda tidak mempersiapkan hal berikut ini, maka proses pengecatan yang dilakukan bisa saja mengering secara tidak merata.

Hal ini pun akan membuatnya mudah mengelupas secara luas seperti sehelai kertas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar