Minggu, 15 November 2015

Toyota New Land Cruiser 200

Toyota New Land Cruiser 200


Toyota meluncurkan generasi terbaru dari mobil legendarisnya New Land Cruiser 200 di Jakarta, Selasa (17/4/2012). Land Cruiser generasi terbaru ini memiliki dua varian full spec dan standar. Untuk tipe full spec dilepas dengan harga Rp 1,475miliar dan Rp 1,185 miliar untuk tipe standar. Foto: VIVAnews/Ikhwan Yanuar


Kebesaran nama Land Cruiser memang telah cukup melegenda dikancah dunia otomotif, di Indonesia sendiri Land Cruiser telah hadir sejak 40 tahun yang lalu melalui Land Cruiser FJ-40nya.


Kini, guna mengulang kembali masa kejayaannya Toyota secara resmi mengeluarkan fresh line up dari New Toyota Land Cruiser 200 di tanah air yang telah resmi diluncurkan pada Selasa 17 April kemarin. Untuk itu rasanya tidak salah kalau kita coba sedikit bedah apa saja yang di boyong oleh si bongsor ini.
Walau datang sebagai varian penyegaran alias minor change, namun dress up yang dilakukan Toyota ternyata cukup membuat New Land Cruiser ini tampil beda, karena selain dari bentuk bumper depan-belakang yang turut diperbaharui, New Front Combination lamp yang telah menggunakan sistem LED juga turut disematkan.


Bicara keseluruah eksterior, Land Cruiser memang memiliki bentuk desain yang besar dan terlihat kokoh. Namun hal itu akan anda tepis ketika anda memasuki ruang kabinya yang tampil ala luxury look layaknya sebuah sedan mewah. Balutan kulit pada bagian jok dan ornamen bercorak kayu yang menghiasi bagian dashboard benar-benar menghilangkan kesannya sebagai mobil yang identik dengan perjalanan keras. 

Unsur kenyamanan sangat dikedepankan, mulai dari panel-panel control yang menempel di bagian stier hingga memberikan kemudahan bagi pengendaranya, high technology system sampai dengan JBL Synthesis audio system lengkap dengan monitor display berdimensi 9" dan juga 14 unit speaker. 


Tampang besar dan kentalnya aroma sebagai mobil penjelajah rupanya membuat Toyota turut melengkapinya dengan transmisi otomatis enam percepatan dan mesin Diesel Common Rail V8 twin turbo yang memiliki kapasitas 4.500cc. Tak hanya itu saja yang ditawarkan, kegagahan dapur pacunya juga turut didukung dengan fitur VSC, Multi Terrain ABS juga Hill-startAssist Control Toyota Land Cruiser.


Bahkan untuk makin memberikan pilihan para konsumennya, New Toyota Land Cruiser yang dibandrol sebesar Rp 1,475 M untuk varian full specnya ini datang dengan 10 pilihan warna menarik, yang mana tiga diantaranya merupakan warna baru yaitu, White Pearl CS, LT Blue MM dan juga Black MM.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar