Toyota senantiasa berupaya memberikan hanya yang terbaik bagi pelanggan. Baik dalam produk maupun layanan. Toyota berupaya memenuhi kebutuhan fungsional pelanggan sekaligus menghadirkan produk inovatif yang fun to drive serta total best ownership experience bagi pelanggan. Konsepsi ini bukan sekedar misi, namun juga fokus, dan motivasi Toyota untuk memenuhi harapan konsumen di seluruh dunia. Seperti ketika Toyota meluncurkan Toyota NAV1 akhir tahun 2012 silam.
NAV1 (baca:NAV-One), disiapkan sebagai VIP MPV yang menyajikan performa navigator terbaik di dalam kelasnya untuk penumpang-penumpang VIP dan pengemudi VIP.
NAV1 bukan sekedar people carrier, namun juga memperhatikan aspek kenyamanan, kemewahan, kenikmatan, dan keselamatan berkendara.
EKSTERIOR
Tampilan stylish, elegant, dan modern, terurai di seluruh bodi Toyota NAV1. Desain chrome grille ditujukan untuk menghadirkan kesan berkelas dan mewah. Headlamp didesain dengan integrated 4 bulbs with multi reflectors and projector type low beams dengan manual levelling. Tujuannya agar memberikan kenyaman dalam berkendara. Hingga desain lampu belakang yang terlihat lebih panjang dengan LED combination sehingga menegaskan kemewahan desainnya.
NAV1 dijual dengan dua pilihan: Tipe G AT dan V AT. Perbedaan keduanya terletak pada aplikasi aero kit (G tanpa front dan rear bumper, side skirt). Lingkar kemudi (G aurethane, V leather dan wood). Tipe V sudah dilengkapi dengan roof monitor, corner sensor, dan rear camera.
INTERIOR
Di sektor interior, kenyamanan, dan keselamatan, menjadi perhatian utama Toyota. Jok dengan desain ergonomis, berlapis kain lembut, mampu mengusir letih. Keberadaan arm rest untuk pengemudi dan penumpang baris kedua, memaksimalkan kenyamanan.
MPV 7-seaters ini dilengkapi dengan captai seat untuk baris pertama dan kedua. Tujuannya agar bisa memberi sentuhan personal feeling.
Menunjang kenyamanan, captain seat baris kedua bisa diputar 60 derajat dan 180 derajat, dan dapat bergerak maju-mundur sehingga memberikan akses sekaligus fleksibilitas maksimum dengan tetap menyediakan ruang yang nyaman.
Dashboard modern milik NAV1 dilengkapi dengan meter optitron sebagai pengganti meter putaran mesin dan speedometer. Bagian tengah dashboard diisi layar display yang juga berfungsi sebagai petunjuk navigasi (tipe V). Pengatur AC dual zone tepat berada di bawah layar display. Kenyamanan memang menjadi sisi lebih yang tak habis di eksplorasi oleh NAV1. Power sliding door di sisi kanan dan kiri NAV1 misalnya. Pintu otomatis ini memudahkan akses masuk dan keluar NAV1. Pintu ini sudah dilengkapi sensor pengaman untuk menghentikan gerak pintu jika mendeteksi adanya penghalang. Proses buka tutupnya bisa dilakukan melalui tombol pada remote alarm. Keberadaan step terendah di kelasnya, melengkapi kemudahan akses tersebut.
NAV1 juga dilengkapi dengan assist grip lebih rendah untuk anak-anak, pengemudi serta penumpang depan.Bagaimana fitur keselamatannya? Toyota NAV1 telah dilengkapi dengan dual airbags, rem berfitur ABS dan BA.
MESIN
Toyota NAV1 memakai mesin bertipe 3ZR-FAE Dual VVT-i yang dilengapi teknologi Valvematic. Toyota NAV1 merupakan model Toyota pertama di Indonesia yang mengadopsi kecanggihan Valvematic Technology.
Valvematic adalah pengembangan dari teknologi VVT-i, berupa sistem continous valve lift control, bekerja sama dengan sistem valve timing control milik VVT-i.
Sistem ini akan secara otomatis membuka terus katup intake udara saat pedal akselerasi diinjak habis sehingga mesin akan terus mendapatkan pasokan udara segar guna mendapatkan pembakaran sempurna.
Lalu, apa fungsi Dual VVT-i yang serupa dengan milik Corolla Altis tersebut di atas? Pada mesin terdapat istilah isap dan buang, dan di dalam teknologi Dual VVT-i, terjadi pengaturan katup isap dan katup buang. Cara kerja tersebut mempengaruhi pada kondisi putaran rendah dan tinggi. Pada kondisi putaran rendah akan terjadi penutupan katup buang secara cepat, sebaliknya pada saat putaran tinggi dilakukan percepatan pada saat pembukaan katup buang.
Selain meningkatkan performa mesin, efisiensi bahan bakar akan meningkat sebesar 5% hingga 10% dibandingkan mesin berkapasitas serupa (1987 cc). Gas buang NAV1 dijamin lebih ramah lingkungan.
Transmisi otomatis Super CVT-i 7-speed disandingkan Toyota untuk menyempurnakan kenyamanan berkendara bersama NAV1. Transmisi ini memberikan hasil positif ketika berakselerasi. Tidak ada hentakan terasa setiap perpindahan gigi.
Dengan seluruh teknologi mesin dan transmisi yang dimiliki Toyota NAV1, MPV mewah ini jelas bisa memenuhi tuntutan akan performa mesin sempurna, irit bahan bakar, serta menghasilkan gas buang lebih ramah lingkungan. Tradisi kesempurnaan Toyota untuk masyarakat Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar